DURIAN BERKAKI EMPAT ADA DI BUMIAYU

Bibit Durian Berkaki Empat adalah jenis tanaman mutunya sangat baik, sehingga tanaman ini menjadi unggulan dari bibit tanaman buah durian. Mungkin Untuk saat ini belum/jarang  yang tahu tentang bibit durian berkaki empat ini dikarenakan masih tergolong baru serta tingginya harga bibit tersebut.

Tingginya harga bibit Durian sesuai dengan buah yang di hasilkan serta mutu buah tersebut, karena bibit durian bawor berkaki empat di hasilkan dari berbagai macam jenis spesies durian yang di jadikan menjadi 1 batang dengan batang pokoknya.

 

Di Kelurahan Bumiayu, salah seorang yang membudidayakan bibit ini adalah Bapak Suwarno, warga RT.07 RW.03 Kelurahan Bumiayu Kecamatan kedungkandang. Beliau adalah salah satu pecinta tanaman dan jika kita melewati jalan besar di Jl. Kyai parseh Jaya No. 35, kita dapat menemui bibit tanaman Durian berkaki empat ini di teras rumahnya. Bagi anda yang tertarik, bisa langsung datang ke alamat tersebut atau bagi anda yang ingin melihat-lihat bibit tanaman ini bisa mendatangi taman KIM Parseh Jaya di Telecenter Daragati. (ida-kimparsehjaya)

durian

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Time limit is exhausted. Please reload the CAPTCHA.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.